Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polresta Tanjungpinang Menggagalkan Penyelundupan Narkotika dari Malaysia, Sebegini Barang Buktinya

Minggu, 09 Juli 2023 – 07:15 WIB
Polresta Tanjungpinang Menggagalkan Penyelundupan Narkotika dari Malaysia, Sebegini Barang Buktinya - JPNN.COM
Polresta Tanjungpinang, Polda Kepulauan Riau (Kepri) berhasil menggagalkan penyelundupan empat kilogram narkoba jenis sabu dan ribuan pil ekstasi dari Johor, Malaysia melalui jalur laut, Jumat (7/7/2023) dini hari. (ANTARA/HO-Humas Polresta Tanjungpinang)

jpnn.com - TANJUNGPINANG - Kapolresta Tanjungpinang Kombes Heribertus Omposunggu memimpin langsung pengungkapan kasus narkoba jaringan internasional melalui jalur laut.

Dalam pengungkapan itu, Polresta Tanjungpinang menggagalkan penyelundupan empat kilogram narkotika jenis sabu-sabu dan ribuan pil ekstasi dari Johor, Malaysia.

"Total ada enam paket sabu-sabu dibungkus plastik, beratnya sekitar empat kilogram, kemudian 19 bungkus pil ekstasi diperkirakan 1.000 butir diamankan," kata Kombes Heribertus Ompusunggu, Sabtu (7/7).

Pengungkapan kasus ini bermula ketika Unit Jatanras Sat Reskrim Polresta Tanjungpinang mendapat informasi terkait adanya aksi penyelundupan narkoba dari Malaysia menuju ke Kota Tanjungpinang melalui jalur laur, Jumat (7/7) malam.

Menindaklanjuti informasi itu, tim gabungan dari jajaran Sat Reskrim, Sat Narkoba dan Polair Polresta Tanjungpinang langsung bergerak melakukan penyelidikan di lapangan.

Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, tim gabungan akhirnya berhasil meringkus tiga pelaku yang diduga sebagai kurir sabu-sabu dari Malaysia tersebut, Jumat dini hari.

"Ketiga kurir ini bertugas mengambil sabu-sabu dan pil ekstasi yang diapungkan di tengah laut," ungkapnya.

Selanjutnya, polisi kembali menangkap dua pelaku lainnya yang diduga sebagai bandar narkoba di Tanjungpinang.

Polresta Tanjungpinang menggagalkan penyelundupan narkotika berupa empat kilogram sabu-sabu dan ribuan butir pil ekstasi dari Johor, Malaysia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close