Polri Berduka: Detik-Detik AKP Andi Suradi Meninggal Dunia
Tidak ada yang menyangka Suradi meninggal dunia pada hari itu. Sebab, Suradi tidak menunjukkan tanda-tanda sedang sakit.
Suradi sempat ikut bermain voli bersama anggota Polri dan TNI untuk menyemarakkan HUT ke-73 Bhayangkara di Polres Berau pada pukul 09:00 Wita sampai 10:30 Wita.
“Kabarnya saat perjalanan pulang, almarhum mulai sesak napas dan mobilnya berhenti di tengah jalan. Warga yang melihat itu pun langsung membantu menepikan kendaraan almarhum,” kata Kapolres Berau AKBP Pramuja Sigit Wahono.
Dia menambahkan, anggota lain yang berada di belakang mobil yang dinaiki Suradi langsung mendekat. Mereka membawa Andi ke rumah sakit.
“Sempat mendapatkan pertolongan, almarhum tidak bisa tertolong,” jelas Sigit.
Menurut Sigit, kepergian Suradi merupakan duka mendalam bagi Polres Berau.
Selama ini Suradi dikenal merupakan sosok yang tangguh, penuh tanggung jawab, memiliki loyalitas yang tinggi, serta ulet dalam menjalankan tugas, khususnya sebagai pimpinan di Polsek Teluk Bayur.
"Terus terang kami sangat kehilangan sosok Polri yang tangguh," terangnya (sht/sam/prokal/jpnn)