Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polri Kejar Penyebar Hoaks Telur Palsu

Jumat, 23 Maret 2018 – 07:25 WIB
Polri Kejar Penyebar Hoaks Telur Palsu - JPNN.COM
Telur. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

”Adakah orang yang merancang semua ini?,” tuturnya sembari memastikan Polri memiliki peralatan canggih untuk mengetahui aktor perancang penyebaran hoaks telur palsu.

Dia menjelaskan, saat masih menjadi tranding topic, maka akan dilihat siapa pemicunya. Kalau sudah jelas, akan dilakukan pendalamna siapa yang bermain di isu ini. ”Tujuannya apa, tentu perlu diketahui,” tuturnya.

Yang pasti, Polri akan berupaya untuk memastikan setiap bahan pangan aman. Serta, harganya diupayakan untuk terus stabil, sehingga masyarakat tidak terdampak. ”Pangan itu kami jaga,” terang Kasatgas Pangan Polri tersebut.

Sebelumnya, muncul video telur palsu di sebuah pasar. Dalam video itu tampak seorang lelaki sedang dikerumuni dan melakukan pengecekan terhadap telur. Ada suara ibu-ibu yang seakan-akan percaya bahwa memang ada telur palsu. (idr)

Hoaks telur palsu yang merebak di sejumlah daerah membuat Polri curiga ada dalang yang bermain.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close