Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polri Selidiki Kebakaran Kapal Tanker Pertamina

Jumat, 08 September 2017 – 19:25 WIB
Polri Selidiki Kebakaran Kapal Tanker Pertamina - JPNN.COM
Ilustrasi kapal tanker.

jpnn.com, BATAM - Polri tengah menyelidiki kebakaran Kapal kapal tanker milik Pertamina di Batam, Kepulauan Riau, pada Kamis (7/9).

Akibat kejadian itu lima orang meninggal dunia dan satu orang mengalami luka parah.

"Kebakaran kapal Pertamina menimbulkan korban lima orang meninggal dan satu orang luka parah," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (8/9).

Setyo menjelaskan, kebakaran kapal tanker Gamkonora bermula dari ruang pompa kapal milik Pertamina.

Saat itu, kapal tengah diperbaiki oleh PT ASL Shipyard di galangan kapal Tanjung Uncang, Kota Batam.

Menurut Setyo, kapal sudah bersandar sejak Rabu (6/9) dan dilakukan pengerjaan perbaikan satu hari selang merapat ke pelabuhan.

"Kemudian setelah dikerjakan, pada saat membuka ruang pompa ada enam karyawan di sana, terjadi kebakaran," jelasnya.

Oleh karenanya, polisi telah mengamankan lokasi kejadian dan seluruh korban dilakukan visum di RSUD Batam. (Mg4/jpnn)

Kecelakaan kapal Pertamina akibatkan lima tewas

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close