Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polri Ungkap Syam Organizer Sebagai Yayasan Teroris Berkedok Aksi Kemanusiaan untuk Palestina

Senin, 16 Agustus 2021 – 19:20 WIB
Polri Ungkap Syam Organizer Sebagai Yayasan Teroris Berkedok Aksi Kemanusiaan untuk Palestina - JPNN.COM
Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan. Foto: dok Humas Polri

jpnn.com, JAKARTA - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror telah mengungkap Syam Organizer sebagai salah satu yayasan milik jaringan teroris Jemaah Islamiyah (JI). Yayasan itu bertugas mencari dana untuk operasi yang dilakukan JI.

Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan Syam Organizer merupakan yayasan amal yang bergerak di bidang kemanusiaan untuk meraih simpati masyarakat.

“Yayasan Syam Organizer bermarkas di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Dia terafiliasi dengan JI,” ujar Ramadhan kepada wartawan di Jakarta, Senin (16/8).

Yayasan tersebut sengaja dibentuk untuk menghindari kecurigaan petugas dan setiap kegiatannya juga berkedok aksi kemanusiaan.

Dengan menarik simpati masyarakat, pihak yayasan dapat menggalang dana dari masyarakat.

Salah satu isu yang selalu dibawakan oleh Syam Organizer terkait kasus kemanusiaan di Palestina.

"Bentuk penggalangan dana Syam Organizer adalah water for some dengan cara dropping air bersih ke Palestine dan memiliki tiga sumur air di Suriah," ujarnya.

Bahkan, Syam Organizer juga sering membawa isu Palestina lainnya hingga isu mengenai pembangunan rumah di Suriah.

Densus 88 Antiteror telah membongkar yayasan Syam Organizer yang terafiliasi dengan kelompok teroris JI. Syam Organizer ini menggalang dana dengan kedok aksi kemanusiaan Palestina.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close