Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Positif Covid-19, Nia Anggia: Kasihan Anak-anak di Rumah

Sabtu, 06 Maret 2021 – 20:32 WIB
Positif Covid-19, Nia Anggia: Kasihan Anak-anak di Rumah - JPNN.COM
Adik mendiang Julia Perez, Nia Anggia. Foto: Instagram/anggitheperez

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Nia Anggia mengabarkan dirinya positif Covid-19. Adik Julia Perez itu mengaku mengalami gejala flu, batuk, dan juga demam.

Setelah tiga hari, dia mulai kehilangan indera penciuman dan kini juga kehilangan indera pengecap.

"Gejala pileknya hilang, sekarang yang ada batuk kering, pusing, indera penciuman hilang, lidah kebas," ujar Anggi dihubungi melalui pesan singkat, Sabtu (6/3).

Saat ini, dia menjalani isolasi mandiri di hotel dan tinggal terpisah dengan anak-anaknya. Anggi pun mengaku sedih karena jauh dari anak-anaknya.

"Saya kasihan sama anak-anak di rumah. Mereka kangen ibunya tiap hari," ucapnya.

Oleh karena itu, Anggi selalu melakukan panggilan video untuk menghilangkan kerinduan dan memantau kegiatan dan kondisi anak-anaknya.

Dia mengaku sempat mengkhawatirkan anak-anaknya begitu tahu dirinya terpapar Covid-19.

Anggi pun langsung memanggil tim medis untuk melakukan swab terhadap anak dan karyawannya di rumah. Dia bersyukur anak-anaknya negatif Covid-19.

"Hal yang paling menyedihkan saat harus memberitahu anak-anak bahwa maminya harus pergi isolasi mandiri selama 14 hari atau lebih. Itu yang paling berat," ucap Anggi. (mcr7/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Nia Anggia menjalani isolasi mandiri di hotel dan tinggal terpisah dengan anak-anaknya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close