Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PP Pengangkatan Honorer Dipastikan Molor Lagi

Senin, 31 Oktober 2011 – 19:09 WIB
PP Pengangkatan Honorer Dipastikan Molor Lagi - JPNN.COM
JAKARTA - Penetapan Peraturan Pemerintah (PP) tentang honorer tertinggal yang awalnya ditargetkan keluar Oktober, akhirnya molor lagi. Pemerintah pun berupaya agar Rancangan PP (RPP) yang sudah lama di meja Presiden bisa diterbitkan November ini.

"Kita sih berharap November sudah ada RPP-nya. Kalau pekan ini belum, sebab akan kita selaraskan dengan kebijakan moratorium penerimaan CPNS secara keseluruhan," ungkap Sekretaris Kementerian Pencayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN&RB) Tasdik Kinanto saat dihubungi, Senin (31/10).

RPP honorer ini tadinya diperkirakan Oktober sudah diteken SBY. Nyatanya hingga akhir Oktober, RPP tersebut tidak kunjung diterbitkan.

Masyarakat terutama dari kalangan honorer pun bertanya-tanya tentang penyebab molornya RPP itu."Kalau kenapa belum ditandatangani itukan urusannya presiden. Kami hanya sekadar mempercepat prosesnya saja. Tapi RPP-nya tidak akan lewat tahun ini kok. Presiden hanya meminta agar disosialisasikan dulu ke daerah-daerah tentang moratorium, sehingga daerah tidak semaunya mengangkat honorer," jelasnya.

JAKARTA - Penetapan Peraturan Pemerintah (PP) tentang honorer tertinggal yang awalnya ditargetkan keluar Oktober, akhirnya molor lagi. Pemerintah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA