Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PPP Anggap SIPOL KPU Memudahkan, Tapi...

Senin, 16 Oktober 2017 – 19:46 WIB
PPP Anggap SIPOL KPU Memudahkan, Tapi... - JPNN.COM
Bendera Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menilai sistem informasi partai politik (SIPOL) yang disediakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah cukup baik. Sebab, data partai politik bisa diunggah secara online ke laman KPU.

Namun, ada hal yang juga jadi catatan PPP atas SIPOL. Yakni belum meratanya jaringan internet sehingga tak semua tingkatan kepengurusan partai politik bisa mengunggah data.

"Sebenarnya cukup bagus, menggunakan sistem online seperti SIPOL. Tapi perlu dimaklumi bahwa kondisi geografis, kondisi jaringan teknologi, jaringan internet juga turut berpengaruh. Misalkan di daerah kepulauan, itu yang banyak kendala," ujar Baidowi di gedung KPU, Jakarta, Senin (16/10).

Karena itulah PPP kembali mendatangi KPU dengan melengkapi berkas pendaftaran. Sebab, ada data yang masih kurang saat PPP mendaftar ke KPU pada Jumat lalu (14/10).

"Alhamdulillah sudah lengkap dan kemarin dari pertama ke sini itu sudah dicocokkan, sudah dikasih tahu oleh teman-teman dari KPU bahwa sebenarnya di SIPOL isiannya sudah lengkap. Tinggal di-print saja karena kemarin ada 34 provinsi yang kami daftarkan dan rata-rata 80 persen kabupaten/kota, serta 65 persen kecamatan," katanya.

Mantan wartawan itu menambahkan, kehadirannya kembali ke KPU membawa sekitar 25 boks data pengurus PPP dari seluruh daerah di Indonesia. Dia meyakini PPP bisa melengkapi data sesuai permintaan KPU.

"Insyaallah pada kesempatan ke dua ini tidak ada kendala. Kami bawa sekitar 25 boks. Ada beberapa provinsi yang digabungkan dalam satu boks karena provinsinya kecil seperti Banten, DKI dan DIY, itu dijadikan satu boks,” pungkas Baidowi.(gir/jpnn)

Wakil Sekretaris Jenderal DPP PPP Achmad Baidowi menilai SIPOL yang disediakan KPU sudah cukup baik. Hanya saja, tak semua daerah terjangkau internet.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News