PPP Pertimbangkan Usung JK-Mahfud di Pilpres
Jumat, 11 Mei 2012 – 22:20 WIB
JAKARTA - Ketua DPP PPP Bidang Komunikasi dan Hubungan Media, Arwani Thomafi menyatakan, aspirasi kader partai pimpinan Suryadharma Ali di akar rumput meminta agar tokoh di luar partai berlambang Ka'bah itu dipertimbangkan untuk diusung sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2014 mendatang. Di antara nama yang mencuat untuk dipertimbangkan adalah Jusuf Kalla dan Moh Mahfud MD. "Aspirasi kader memang seperti itu. Selain dari internal PPP sendiri, mereka juga mengusulkan agar tokoh di luar partai dipertimbangkan untuk jadi Capres PPP," kata Arwani di gedung DPR, Senayan Jakarta, Jumat (11/5).
Arwani menambahkan, elektabilitas JK -panggilan Jufuf Kalla- dan Mahfod memang cukup memadai. Selain itu, kedua tokoh itu juga dikenal sudah berpengalaman di pemerintahan.
Karenanya Arwani menegaskan, DPP jelas tidak menganggap remeh aspirasi dari kader di bawah yang mulai mengusung JK maupun Mahfud. Meski demikian harus ada mekanisme untuk melakukan seleksi capres yang akan diusung PPP.
JAKARTA - Ketua DPP PPP Bidang Komunikasi dan Hubungan Media, Arwani Thomafi menyatakan, aspirasi kader partai pimpinan Suryadharma Ali di akar rumput
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Kubu RK-Suswono Sudah Bicara Strategi Menghadapi Pilkada Jakarta 2024 Putaran Kedua
Kamis, 28 November 2024 – 13:14 WIB - Pilkada
Hasil Quick Count Pilkada Belitung Timur, Kamarudin Muten-Khairil Anwar Unggul 65,77 persen
Kamis, 28 November 2024 – 13:08 WIB - Pilkada
Indikator: Data QC 100 Persen, Hasil Pilbup Cianjur Belum Bisa Disimpulkan
Kamis, 28 November 2024 – 12:35 WIB - Pilkada
Unggul di Berbagai Distrik, Kandidat MP3 Klaim Menang Pilkada Mimika 2024
Kamis, 28 November 2024 – 11:56 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Pilgub Papua 2024, Pasangan Mari-Yo Ungguli BTM di Kota Jayapura
Kamis, 28 November 2024 – 09:53 WIB - Pilkada
Hitung Cepat LSI Denny JA: Agustiar-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
Kamis, 28 November 2024 – 10:10 WIB - Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 28 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Kamis, 28 November 2024 – 09:25 WIB - Politik
Deden Nasihin Beri Selamat Pada Pasangan Herman-Ibang Pemenang Pilkada Cianjur Versi Quick Count
Kamis, 28 November 2024 – 08:20 WIB - Dahlan Iskan
Dramatik Datar
Kamis, 28 November 2024 – 08:03 WIB