Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PPP Sebut Survei LSI Bohong

Selasa, 16 Oktober 2012 – 08:42 WIB
PPP Sebut Survei LSI Bohong - JPNN.COM
“Jadi kalau secara persentase, ini kan sudah bukti yang paling konkrit kalau partai-partai Islam itu lebih unggul. Itu (hasil survey,red), bohong. Karena faktanya kita jauh lebih unggul,” cetusnya.

Oleh sebab itu secara khusus terkait pilgub Sumut, Hasrul yakin calon Gubernur yang diusung PPP nantinya, dapat terpilih sebagai kepala daerah Sumut periode 2013-2018. “Di Sumut, PPP itu relatif sangat stabil. Karena konsolidasi, kaderisasi dan berbagai program kerja kita lainnya, itu bekerja dengan baik dan terus berjalan hingga saat ini. Jadi kita yakin pasti calon yang kita usung nantinya pasti unggul.”

Keyakinan ini juga didasari fakta, karena PPP di Sumut benar-benar menunjukkan diri sebagai partai dengan kekuatan menengah yang cukup mumpuni. “Karena PPP di Sumut juga memiliki stamina dan daya juang yang sangat tinggi.

Namun sayangnya hingga saat ini PPP belum juga memutuskan siapa calon yang akan diusung dalam perhelatan akbar terbesar di Sumut nantinya. Saat ditanya apakah hal ini karena PPP belum mendapat pinangan dari partai lain? Hasrul membantah dengan tegas.

JAKARTA-Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (Waketum DPP PPP), Hasrul Azwar menilai, hasil survey Lembaga Survey Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close