Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prabowo dan Yusril Saling Melengkapi, Sama-sama Punya Kapasitas ini

Kamis, 14 September 2023 – 17:55 WIB
Prabowo dan Yusril Saling Melengkapi, Sama-sama Punya Kapasitas ini - JPNN.COM
Ilustrasi - Prabowo Subianto dan Yusril Ihza Mahendra diyakini dapat saling melengkapi karena sama-sama punya kapasitas yang satu ini. Foto: PBB.

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra memiliki kapasitas yang sangat dibutuhkan sebagai sosok pemimpin.

Pakar hukum tata negara ini memiliki wawasan dan koneksi internasional.

Karena itu Yusril sangat tepat sebagai kandidat wakil presiden mendampingi kandidat presiden Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.

Hal ini dikemukakan Wakil Sekretaris Jenderal Bidang Kaderisasi dan Pencitraan Partai Bulan Bintang (PBB) Solihin Pure.

Menurutnya, menjadi presiden dan wakil presiden tidak hanya mengurus urusan domestik dalam negeri.

Presiden dan wakil presiden juga akan berhubungan dengan dunia luar.

"Ada dialog, kerja sama, lobi-lobi dengan negara-negara lain. Kalau tidak punya koneksi internasional, bagimana mau jalin hubungan? Kira-kira begitu,” ujar Solihin dalam keterangannya, Kamis (14/9).

Menurut Pure, alasan ini pula yang menjadi salah satu pertimbangan PBB memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Prabowo Subianto dan Yusril Ihza Mahendra diyakini dapat saling melengkapi karena sama-sama punya kapasitas yang satu ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News