Prabowo Minta Pertemuan Khusus Dengan SBY
jpnn.com - jpnn.com - Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta M.Taufik menegaskan deklarasi dukungan dari partai pendukung cagub DKI Agus Yudhoyono- Silvyana Murni kepada pasangan yang diusung Gerindra, Anies Baswedan-Sandiaga Uno terus berjalan.
Menurutnya, parpol yang mengalihkan dukungan di putaran kedua juga menyiapkan deklarasi seperti yang dilakukan PAN Jakarta Timur, pada Senin (27/2) siang ini.
"Setiap hari ada sih untuk pengurus daerahnya, bahkan sampai tingkat provinsi," katanya, di posko pemenangan Anies-Sandi di Cicurug, Menteng, Jakarta, Senin siang.
Menurutnya, itu akan dilakukan secara simultan dan terus-menerus untuk menegaskan dukungan parpol-parpol tersebut kepada cagub nomor urut 3.
"Tapi saya nggak hafal. Kemarin ada, hari ini ada, pokoknya berturut-turut terus," tegas pria yang juga Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tersebut.
Bahkan, Taufik memastikan rencana pertemuan dengan pemimpin-pemimpin besar partai juga sudah diagendakan.
Salah satunya adalah dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Pak Prabowo juga sudah bersurat ke Pak SBY untuk ketemu. Kayaknya sudah, kemarin Pak Sandi juga sudah bicara dengan Pak Prabowo. Cuma jadwalnya kapan masih belum," ungkapnya.