Presiden Jokowi Mantu, PROJO Gelar JAS MERIT
jpnn.com, JAKARTA - Para relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tergabung dalam PROJO akan menggelar acara JAS MERIT guna menyemarakkan pernikahan Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution. JAS MERIT merupakan akronim dari Jakarta-Solo Merayakan Ikatan Cinta.
Jika tak ada aral, akan ada 4.000 relawan PROJO dari Jakarta berangkat menuju Solo guna memeriahkan pernikahan Kahiyang dengan Bobby. Ketua Umum PROJO Budi Arie Setiadi mengatakan, sebenarnya ada lebih dari 4.000 relawan yang mau kondangan ke pernikahan putri kedua Presiden Jokowi itu.
Namun, PROJO sengaja membatasi 4.000 relawan saja. “Kalau tidak tentu akan lebih membeludak. Mereka semuanya swadaya, mandiri dan gotong royong. Kami juga tidak memungut biaya apa pun," ujar Budi di Jakarta, Sabtu (4/11).
Budi menambahkan, JAS MERIT ala PROJO mengusung tema Jangan Sekali- Kali Meremehkan Cinta. Acaranya akan berlangsung pada 6-8 November 2017.
“Rencananya selain menghadiri malam midodareni , ribuan relawan ini akan memeriahkan arak-arakan dan menjadi pagar betis saat akad nikah. Kami sudah mendapat laporan final,” sebutnya.
Sedangkan Koordinator Acara JAS MERIT Karl Sibarani mengatakan, pihaknya sudah mengumpulkan data relawan yang akan kondangan ke Solo. Persiapan teknis untuk transportasi dan akomodasi juga sudah beres.
“Dari Jakarta akan ada 30 bis dan beberapa mobil pribadi yang rencananya akan diberangkatan Hari Senin (6/11) jam 16.00 dari JI EXPO Kemayoran," sebutnya.(ara/jpnn)