Presiden Minta KNPI Siapkan Tokoh Muda
Minggu, 21 Oktober 2012 – 20:23 WIB
Andi Yudi Hendriawan yang juga menjabat sebagai ketua umum DPP Generasi Muda mathla’ul Anwar (DPP GEMA MA) itu menjelaskan, pada bulan Desember mendatang, KNPI akan memberikan penghargaan kepada Presiden SBY yang telah berkarya kepada pemuda dan karena jasa-jasa dalam membangun demokrasi di Indonesia, termasuk menjamin stabilitas politik, pertumbuhan ekonomi dan kebebasan berekspresi sesuai aturan hukum yang berlaku.
“KNPI akan memberikan anugerah kepada Presiden atas jasa-jasanya dalam membangun demokrasi di indonesia”, tambahnya. Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto dipastikan hadir untuk membuka Rakernas KNPI, mewakili Presiden SBY.
Terpisah, Ketua KNPI Sulawesi Utara, Jackson Kumaat juga menyampaikan dukungan yang sama atas keinginan presiden agar KNPI mengawal dan terlibat dalam proses estafet kepemimpinan Indonesia. (sam/jpnn)