Privatisasi BUMN Cermin Kebijakan Neo-lib
Senin, 22 Juni 2009 – 19:06 WIB
Perempuan yang selalu mengenakan jilbab ini justru mengaku heran dengan alasan yang disampaikan Budiono terkait sikapnya untuk meneruskan privatisasi BUMN. “Kalau BUMN tidak efisien dan tidak transparan itu salah siapa" Kan pengelolaan dan pengawasan BUMN itu di bawah pemerintah sendiri. Jadi alasannya (melakukan privatisasi) itu sangat lucu,” tandasnya.
Ia justru menduga sikap untuk meneruskan kebijakan privatisasi BUMN tersebut tak lepas dari pemikiran neo-liberal. Sebab, korupsi dan inefisiensi telah dijadikan alasan untuk menjual aset-aset negara.