Problem Baru Setelah (Nanti) Bebas Byar-Pet
Jumat, 30 April 2010 – 01:45 WIB
Dari pengalaman daerah-daerah yang sudah bebas padam ternyata justru sangat mengkhawatirkan. Terutama mengkhawatirkan PLN. Ternyata di wilayah-wilayah yang sudah bebas pemadaman bergilir itu pemakaian listriknya" melonjak dengan amat drastisnya. Di Medan, misalnya, dalam 1,5 bulan terakhir ini pemakaian listrik naik 107 megawatt! Padahal di sana belum melayani" pelanggan baru. Penambahan konsumsi listrik tersebut hanya dari pelanggan yang sudah ada.
Rupanya, setelah 1,5 bulan tidak ada byar-pet masyarakat Medan menjadi sangat percaya diri. Mereka mulai percaya bahwa listrik tidak akan byar-pet lagi. Karena itu mereka langsung menambah peralatan rumah tangga seperti kulkas dan AC. Dulu, mereka tidak berani membeli alat-alat kenikmatan itu lantaran merasa akan sia-sia. Untuk apa beli AC kalau listriknya tidak ada!