Produksi Garam dan Gula BUMN Merosot
Selasa, 23 Juli 2013 – 09:08 WIB
JAKARTA - Kinerja PT Garam (Persero) sampai triwulan I 2013 masih kurang memuaskan karena produksi garam yang menurun. Hal itu dikatakan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Meski begitu, bekas Dirut PLN ini maklum dengan kondisi itu. "Kinerja Garam masih jelek. Lihat saja hujan terus, kemarau basah sehingga tidak bisa panen garam. Tiga bulan ini tidak bisa produksi, tapi karena cuaca ya mau bagaimana lagi," ucap Dahlan di Jakarta, Senin (22/7).
Disebutkan Dahlan bahwa produsen dan distributor garam mencatatkan penurunan produksi garam mencapai 40 persen akibat ketidakpastian cuaca. Selain garam, sejumlah pabrik gula milik perusahaan plat merah juga mengalami penurunan hasil produksi.
"Kalau pabrik gula masih bagus, tapi tidak sebagus yang direncanakan. Petani tidak bisa tebang tebu, sulit dan mahalnya biaya pengangkutan, tebunya basah bercampur lumpur dan tingkat manisnya juga menurun," papar Dahlan.
JAKARTA - Kinerja PT Garam (Persero) sampai triwulan I 2013 masih kurang memuaskan karena produksi garam yang menurun. Hal itu dikatakan Menteri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Libur Nataru, Pemerintah Bakal Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat
Rabu, 27 November 2024 – 03:44 WIB - Bisnis
Storm Trade Luncurkan Program Ambassador untuk Influencer dan Advokat Kripto
Rabu, 27 November 2024 – 03:26 WIB - Makro
Erwin Aksa: Persiapan Rapimnas Kadin 2024 Berjalan Baik dan Sesuai Rencana
Selasa, 26 November 2024 – 23:57 WIB - Industri
Ruas Falah Dukung MIND ID Mengakselerasi Pembangunan SGAR Mempawah Fase II
Selasa, 26 November 2024 – 22:17 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
Rabu, 27 November 2024 – 04:50 WIB - Humaniora
6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
Rabu, 27 November 2024 – 06:57 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Honorer Sudah dapat Pembekalan Kepegawaian, Jangan Lupa Cetak Kartu Seleksi PPPK
Rabu, 27 November 2024 – 06:29 WIB - Jogja Terkini
Jadwal KRL Jogja-Solo, Rabu 27 November 2024
Rabu, 27 November 2024 – 07:58 WIB - Dahlan Iskan
Mabuk Dhani
Rabu, 27 November 2024 – 07:51 WIB