Produksi Jagung Gorontalo Terancam El-Nino
Selasa, 08 September 2009 – 07:10 WIB
Dalam pertemuan itu Sekda Idris Rahim menginstruksikan instansi terkait, dalam hal ini Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Gorontalo serta masyarakat petani untuk segera mengambil langkah-langkah antisipatif. “Diantanya mempercepat penanaman apabila hujan turun, serta melakukan ekspansi (perluasan) penanaman jagung di lahan eks Hasil Guna Usaha (HGU),” tegas Sekda Idris Rahim.
Sekda Idris Rahim menekankan pula, instansi terkait harus secara kontinyu melakukan monitoring terhadap produksi jagung dan beras. Sebab, hal itu sangat penting untuk kebutuhan perencanaan kedepan dalam rangka menyikapi dampak fenomena El-Nino. “Selain itu harus senantiasa diinformasikan kepada masyarakat, khususnya petani agar mereka lebih awal mengetahui perkembangan produksi pertanian, serta berbagai akses yang diakibatkan oleh dampak El-Nino,” ujar Sekda Idris Rahim menekankan.