Produksi Minyak Blok Cepu Dipercepat
Jumat, 10 Februari 2012 – 03:30 WIB
JAKARTA - Wakil Presiden Boediono meminta perusahaan asal Amerika Serikat, Exxon Mobil Corporation mempercepat produksi minyaknya di Blok Cepu yang semula direncanakan mulai pertengahan tahun 2014. Sebab hal itu diperlukan untuk mendukung pencapaian target produksi minyak nasional rata-rata 1,01 juta barel per hari pada tahun 2014. "Lifting (nasional) sekarang ini masih di bawah target. Oleh karena itu penyelesaian Blok Cepu untuk pencapaian produksi agar optimum sangat krusial, jadi kalau bisa dipercepat produksinya," ujar Juru Bicara Wakil Presiden Yopie Hidayat setelah pertemuan antara Senior Vice President Exxon Mobil Corporation Mark W Albers dengan Wapres Boediono, Kamis (9/2).
Dalam pertemuan itu Exxon melaporkan mengenai perkembangan blok Cepu. Yopie mengungkapkan, dalam pertemuan itu dilaporkan bahwa proses pengelolaan Blok Cepu berjalan lancar, meski terdapat beberapa kendala yang belum terselesaikan di antaranya menyangkut izin mendirikan bangunan (IMB) dari pemerintah daerah setempat.
"Ini menjadi kewenangan pemerintah daerah yang harus segera menyelesaikan persoalan itu," tandasnya.
JAKARTA - Wakil Presiden Boediono meminta perusahaan asal Amerika Serikat, Exxon Mobil Corporation mempercepat produksi minyaknya di Blok Cepu yang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Mantap! Unilever Indonesia Raih Penghargaan di Ajang CSA Awards
Kamis, 21 November 2024 – 22:17 WIB - Makro
Bea Cukai Tindak Rokok Ilegal di Kendari, Selamatkan Potensi Kerugian Negara Ratusan Juta
Kamis, 21 November 2024 – 22:03 WIB - Bisnis
Bea Cukai Tinjau Langsung Proses Bisnis Perusahaan Ini
Kamis, 21 November 2024 – 21:17 WIB - Bisnis
Indonesia-Brasil Perkuat Sinergi Ekonomi, Teken Kerja Sama Senilai USD 2,8 Miliar
Kamis, 21 November 2024 – 21:15 WIB
BERITA TERPOPULER
- Liga Indonesia
Borneo FC Siap Tebar Ancaman saat Menghadapi Persib di Stadion GBLA
Kamis, 21 November 2024 – 18:34 WIB - Hukum
Dukungan Bebaskan Tom Lembong Terus Mengalir, Kejagung Dianggap Ugal-ugalan
Kamis, 21 November 2024 – 18:58 WIB - Basket
Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Gagal Pertahankan Momentum, Timnas Basket Indonesia Belum Pecah Telur
Kamis, 21 November 2024 – 20:02 WIB - Jateng Terkini
Kecelakaan Fatal di Ngaliyan Semarang, Macet Mengular 2,6 Kilometer
Kamis, 21 November 2024 – 19:19 WIB - Hukum
Jaksa Panggil Suami Airin dan Ketua DPRD Banten terkait Dugaan Korupsi
Kamis, 21 November 2024 – 19:24 WIB