Prof Irwan Akib Minta Lulusan Uhamka Bisa Mengimplementasikan Karakter Buya Hamka
“Generasi milenial saat ini menjadi harapan bangsa. Merekalah yang bersinergi menciptakan peluang dan inovasi untuk memperkuat identitas dan budaya bangsa," terang Prof Gunawan.
Dia menyebutkan telah disusun Rencana Induk Pengembangan dan diterjemahkan dalam bentuk Rencana Strategis Uhamka dalam jangka pendek, menengah dan panjang untuk memastikan ketercapaian menjadi Prophetic Entreprenuerial University 2045.
Pada kesempatan sama, Prof Irwan Akib menyampaikan bahwa Prof Abdul Malik Karim Amrullah Datuk Indomo atau yang populer dengan Buya Hamka merupakan tokoh yang dikenal sebagai pembelajar sepanjang hayat.
Buya Hamka juga merupakan sosok dengan pergaulan luas. Hal itu pula yang ia harapkan terimplementasi dalam karakter dan sifat para peserta wisuda sebagai Hamka Muda di Uhamka.
“Ananda perlu memahami siapa Buya Hamka itu. Karena Anda disebut sebagai Hamka Muda," ucap Prof Irwan Akib.
Menurutnya ada karakter kuat yang melekat kepada diri Buya Hamka, sehingga kemudian dicontoh sebagai seorang tokoh. Bukan hanya tokoh nasional, tetapi juga dunia.
Buya Hamka, tegasnya, memiliki pergaulan yang luas karena bertetangga dengan nonmuslim. Dalam setiap situasi apa pun Buya Hamka tetap kokoh dengan pendiriannya tanpa mengurangi kemampuan komunikasi yang baik dengan siapa pun.
"Ini adalah sifat dan karakter yang perlu dimiliki saudara-saudara sebagai Hamka Muda,” pungkas Prof Irwan Akib. (esy/jpnn)