Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Program Ini Dukung Tugas TNI di Perbatasan dan Pulau Terluar

Selasa, 01 Agustus 2017 – 03:42 WIB
Program Ini Dukung Tugas TNI di Perbatasan dan Pulau Terluar - JPNN.COM
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo melaksanakan video conference di Mabes TNI, Cilangkap dengan Menkominfo Rudiantara di Pulau Miangas, Sulawesi Utara. Foto; Puspen TNI

jpnn.com, JAKARTA - TNI saat ini sedang merencanakan dan melaksanakan pembangunan pangkalan-pangkalan baru di wilayah terpencil, perbatasan dan pulau terluar. Program pembangunan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dari Kementerian Kominfo RI sangat membantu dan mendukung tugas pokok TNI di daerah-daerah tersebut.

Demikian disampaikan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo saat melaksanakan video conference di Mabes TNI, Cilangkap dengan Menteri Kominfo RI Rudiantara yang berada di Pulau Miangas, Sulawesi Utara, Senin (31/7).

Melalui video conference, Panglima TNI mengatakan bahwa TNI menyambut baik dan mendukung upaya Kementerian Kominfo dalam membangun dan terus mengembangkan TIK serta Penyiaran di seluruh Tanah Air.

“Saya atas nama seluruh prajurit TNI mendukung yang dilakukan oleh Kemenkominfo RI tentang pembangunan dan pengembangan Teknologi Informasi Komunikasi dan Penyiaran di pulau-pulau terluar, daerah terpencil dan perbatasan di seluruh wilayah Indonesia,” tutur Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Panglima TNI menyampaikan bahwa program ini merupakan salah satu bentuk konkret program Nawacita Presiden RI Joko Widodo sebagai wujud hadirnya negara di tengah masyarakat.

“Ini suatu langkah yang luar biasa, karena wilayah-wilayah tersebut berperan sebagai beranda atau halaman depan Indonesia dan hal tersebut sesuai dengan Nawacita Presiden RI Joko Widodo bahwa negara hadir di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Jenderal Gatot mengungkapkan bahwa pemerataan pembangunan melalui program Teknologi Informasi dan Komunikasi di daerah terpencil, perbatasan dan pulau terluar sangat penting karena daerah tersebut selama ini agak tertinggal secara ekonomis.

“Program pemerataan pembangunan di bidang telekomunikasi dan informatika ini selaras dengan yang dicanangkan oleh pemerintah akan melakukan pemerataan pembangunan dan sentra-sentra yang dibuat oleh Pak Menteri tentang teknologi komunikasi informasi dan penyiaran bernilai strategis dan fundamental dalam mengembangkan ekonomi,” kata Panglima TNI.

TNI saat ini sedang merencanakan dan melaksanakan pembangunan pangkalan-pangkalan baru di wilayah terpencil, perbatasan dan pulau terluar. Program

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News