Program Magang Pupuk Kaltim Apprentice Challenge 2021 Ditutup
"Melalui dua program ini, kapasitas SDM dan kompetensi masyarakat sesuai bidang ilmu yang dimiliki dapat lebih ditingkatkan, sehingga memiliki nilai manfaat dalam mendorong sektor pertanian dalam negeri," imbuh Direktur Keuangan dan Umum PKT Qomaruzzaman.
Qomaruzzaman berharap dua program tersebut mampu menjawab tantangan dunia kerja dan pertanian Indonesia, karena seluruh peserta telah melalui pendampingan pada tataran teknis untuk peningkatan daya saing dan kompetensi diri.
“Terima kasih kepada PKT yang telah memberi kesempatan magang melalui program ini, karena banyak hal baru yang kami dapat untuk bekal menghadapi dunia kerja," tutur Anggun Maharani, salah satu peserta PAC Batch 5.(chi/jpnn)