Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Progresif Gelar Festival Video Mata-Mata Ganjar, Sorot Isu Sosial dan Nasionalisme

Kamis, 01 Februari 2024 – 03:21 WIB
Progresif Gelar Festival Video Mata-Mata Ganjar, Sorot Isu Sosial dan Nasionalisme - JPNN.COM
Direktur Nasional Progresif Eka Sastra bersama capres Ganjar Pranowo. Foto: dok pribadi for JPNN

“Kami ingin melihat bagaimana kreativitas dapat membantu dalam mengatasi dan menyoroti berbagai isu sosial yang kita hadapi sebagai bangsa, selama ini kita ada istilah tidak viral tidak diperhatikan,” ujar Andrian Cader.

Festival ini terbuka untuk semua warga Indonesia, dengan mekanisme sebagai berikut:

1. Durasi video harus antara 1 hingga 3 menit.
2. Peserta dapat menggunakan kamera ponsel atau kamera profesional.
3. Video dapat berformat vertikal atau horizontal.
4. Video harus dibuat dalam waktu maksimal 3 bulan sebelum tanggal peluncuran festival.
5. Peserta harus menggunakan hashtag #MataMataGanjar dalam video mereka.
6. Video harus diunggah ke akun TikTok, Instagram pribadi/komunitas, atau Facebook.
7. Tag akun progresif.idn dan tiga orang temanmu

Untuk informasi lebih lanjut mengenai festival video kreatif dan cara partisipasi, masyarakat dapat mengunjungi situs web resmi Relawan Progresif di https://progresifindonesia.org/ atau media sosial resmi @progresif.idn & @matamataganjar.

“Festival ini terbuka untuk semua kalangan, mendorong kreativitas tanpa batas dalam mengeksplorasi dan membagikan cerita yang belum terungkap. Ini bukan hanya kesempatan untuk berbagi kreativitas, tetapi juga untuk memperkuat kesadaran sosial dan kecintaan terhadap tanah air,” tutur Eka Sastra.

Eka memimpin Progresif yang merupakan singkatan dari Program Gotong Royong untuk Ekonomi Sejahtera dan Inklusif.

Kelompok sukarelawan ini fokus membina kalangan pengusaha Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) yang jumlahnya mecapai 67 juta orang dan telah mempunyai cabang di hampir seluruh daerah di Indonesia. (dil/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Direktur Nasional Progresif Eka Sastra menjelaskan bahwa festival ini dirancang sebagai platform untuk menghargai kreativitas masyarakat Indonesia

Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close