PS AD Bukit Barisan Juara Bonas Cup, Bobby Nasution Sampaikan Selamat dan Harapan
jpnn.com, MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution berharap turnamen Bonas Cup dapat melahirkan bibit pesepak bola asal Sumatera Utara (Sumut) tidak hanya mampu bersaing di tingkat lokal, tapi juga nasional dan bahkan internasional.
"Mudah-mudahan melalui Bonas Cup ini, dunia persepakbolaan dapat menjadi lebih baik lagi," harap Bobby Nasution saat menghadiri partai final Bonas Cup dan exhibition match di Stadion Teladan Medan, Sabtu (19/11).
Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini juga berharap melalui Bonas Cup ini, para pemain tidak hanya sekadar untuk mendapatkan hadiah semata, tetapi menjadi pesepak bola yang dapat bermain di liga profesional.
Bobby mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja dengan baik sehingga dapat menggelar Bonas Cup di Kabupaten Labuhanbatu, Kota Medan, Kota Padang Sidempuan dan Kabupaten Serdang Bedagai.
Begitu juga kepada masyarakat yang telah meramaikan dan mendukung digelarnya Bonas Cup, orang nomor satu di Pemkot Medan ini menyampaikan ucapan terima kasih .
Kepada PS AD Bukit Barisan yang keluar sebagai juara Bonas Cup, Bobby Nasution mengucapkan selamat, termasuk kepada seluruh tim yang telah mengikuti turnamen ini.
Pada kesempatan yang sama, Bobby Nasution juga menyampaikan permohonan maafnya karena pertandingan final sempat tertunda karena dunia sepak bola di tanah air berduka menyusul Tragedi Kanjuruhan, Malang.
Di partai final Bonas Cup, Bobby Nasution menyaksikan laga final antara PS AD Bukit Barisan vs Gelora Purba Sinomba.