PSSI Panggil Bontang FC
Putaran Kedua IPL Bisa Mundurjpnn.com - JAKARTA-Pernyataan resmi klub Bontang FC untuk mundur dari kompetisi Indonesia Premier League (IPL) disikapi oleh PSSI. Otoritas tertinggi sepak bola Indonesia itu berencana memanggil klub asal Kalimantan Timur tersebut.
"Pasti (dipanggil). Kami akan meminta keterangan pasti mereka," ujarnya saat ditemui di kantor PSSI, kemarin (28/8).
Pemanggilan tersebut akan dilakukan oleh PSSI secepatnya sebelum kompetisi IPL memasuki putaran kedua yang rencananya digelar pada 4 September mendatang. Menurut PSSI, keinginan itu tak lepas dari ketidakjelasan putaran kedua IPL sehingga Bontang tak memiliki gambaran yang ememdai terkait kompetisi.
Meski ada aturan jelas jika klub mundur di tengah kompetisi bisa langsung terdegradasi dua kasta di bawahnya, PSSI ternyata tak mau langsung ambil suara.
"Kita harus hati-hati melihat ini. Yang penting alasannya, dan itu perlu pendalaman, tak hanya dari klubnya tapi juga dari penyelenggara," terangnya.
Terkait kondisi ini, PSSI sendiri pun terkesan seperti dihadapkan pada buah simalakama. Sebab, mereka ingin kompetisi IPL selesai, tapi terrnyata sampai saat ini masih banyak masalah. Karena itu, untuk kelanjutan putaran kedua IPL, PSSI sendiri masih menunggu laporan putaran satu tereksekusi dengan baik.
Jika putaran satu belum terkesekusi dengan maksimal termasuk laporan-laporannya yang valid, maka, PSSI merekomendasikan kompetisi IPL tidak berjalan dahulu putaran keduanya. Alasannya, keseluruhan laporan sampai saat ini masih banyak yang tidak valid.
"PSSI rekomen tidak boleh, agar memastikan seluruh peserta berkompetisi dengan starting poin yang clear," terangnya.