Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PSSI Pastikan Bayar Denda Abduh Lestaluhu

Selasa, 10 Januari 2017 – 14:51 WIB
PSSI Pastikan Bayar Denda Abduh Lestaluhu - JPNN.COM
PSSI. Foto: dok jpnn

jpnn.com - jpnn.com - Insiden tendangan bola Abduh Lestaluhu ke arah bench pemain Thailand dalam perhelatan final Piala AFF 2016 mendapat sanksi.

Akibatnya, PSSI harus membayar denda sebesar 1.000 ribu dolar Amerika atau setara dengan Rp 13 juta.

Bek PS TNI itu juga harus menerima sanksi larangan dua kali membela skuad Garuda  -- julukan Timnas -- dalam pertandingan internasional. Pihak PSSI sendiri sudah berkomitmen untuk membayar denda tersebut. 

"Sudah pasti menjadi tanggung jawab federasi," kata Sekjen PSSI Ade Wellington, tadi malam. Namun, sebelum membayar denda tersebut, Wellington mengatakan bahwa mereka akan segera memanggil Abduh untuk dimintai keterangan.

"Kami juga akan menasehati dia agar tidak lagi mengulangi hal serupa di kemudian hari," timpalnya. 

Sebagai catatan, dalam pertandingan penentuan itu, Abduh menendang bola dengan keras ke arah para pemain cadangan timnas Thailand yang sedang berada di dalam bench ketika pertandingan memasuki injury time.

Bek asal Maluku ini marah dengan sikap para pemain cadangan Thailand yang sengaja menahan bola out untuk Indonesia. 

Nah, menuurut Ade, mereka perlu memanggil Abduh untuk bisa dimintai keterangan secara dan infromasi secara utuh.

 Insiden tendangan bola Abduh Lestaluhu ke arah bench pemain Thailand dalam perhelatan final Piala AFF 2016 mendapat sanksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close