PT Berdikari akan Bangun 500 Kandang Sapi Raksasa
Jumat, 25 Januari 2013 – 22:39 WIB
JAKARTA - Direktur Utama PT Berdikari Librato El Arief mengungkapkan, Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, sangat mendukung untuk menghidupkan peternakan sapi modern yang bermitra penuh dengan masyarakat di Sidrap, Sulawesi Selatan. “Pak Dahlan Rabu (23/1) kemarin, dalam kunjungannya ke lokasi peternakan kita, mengatakan sangat mengapresiasi langkah PT Berdikari (Persero) menghidupkan peternakan sapi di Sidrap, Sulawesi Selatan. Selain menyulap 6.000 Hektar lahan tak terurus menjadi peternakan sapi modern terbuka, kita juga melakukan kemitraan dengan petani dalam penanaman pakan serta peternakan,” katanya di Jakarta, Jumat (25/1).
Dengan langkah ini, Menneg BUMN menurutnya, sangat berharap peningkatan kesejahteraan masyarakat petani dan peternak di Sidrap dapat segera meningkat. Karena itu, pihak perusahaan diharapkan dapat segera bekerjasama dengan para ahli peternakan dari berbagai universitas terkemuka. Sehingga peternakan ini nantinya bisa menjadi percontohan dan wahana menerapkan hasil pengembangan inovasi ilmu pengetahuan.
Menanggapi harapan tersebut, Librato memastikan pihaknya akan berupaya semaksimal mungkin. Salah satu upaya melakukan inovasi peternakan dengan sistem integrated farming yang mengintegrasikan tanaman sorgum dengan sapi dan tanaman hortikultura.
JAKARTA - Direktur Utama PT Berdikari Librato El Arief mengungkapkan, Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, sangat mendukung
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Ini Solusi dari Dharma Kun untuk Atasi Banjir di Jakarta
-
Komisi III Akan Gelar Fit and Proper Test 10 Calon Pimpinan KPK
-
Pengungsi Erupsi Lewotobi Kekurangan Persediaan Air Bersih
-
Ahmad Luthfi Ajak Raffi Ahmad dan Sejumlah Selebritas Blusukan
-
Sejumlah Sekolah jadi Pos Pengungsian Korban Erupsi Lewotobi
BERITA LAINNYA
- Properti
Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
Selasa, 19 November 2024 – 00:28 WIB - Properti
Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
Senin, 18 November 2024 – 23:28 WIB - Industri
Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini
Senin, 18 November 2024 – 17:03 WIB - Bisnis
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
Senin, 18 November 2024 – 16:47 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers
Senin, 18 November 2024 – 20:28 WIB - Humaniora
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Penempatan Guru PPPK Tidak Bisa Pakai Permen
Senin, 18 November 2024 – 20:07 WIB - Humaniora
Menjelang HGN 2024, Ini Permintaan Khusus Mendikdasmen Abdul Mu'ti kepada Guru
Senin, 18 November 2024 – 20:19 WIB - Jatim Terkini
Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku Carok Massal di Desa Ketapang
Senin, 18 November 2024 – 20:06 WIB - Pilkada
Anies Condong Kepada Pram-Doel, Militansi Kader PKS Untuk RIDO Dipertanyakan
Senin, 18 November 2024 – 22:15 WIB