Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PT SKK Mengapresiasi Langkah Tegas DJBC

Senin, 27 Juni 2022 – 20:28 WIB
PT SKK Mengapresiasi Langkah Tegas DJBC - JPNN.COM
Konter layanan kepabeanan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai. Foto: DJBC

jpnn.com, TANGERANG - Perusahaan jasa titipan, PT Sinergi Karya Kharisma (SKK) mengapresiasi langkah responsif dan tegas dari Direktorat Jendral Bea dan Cukai (DJBC), terutama Kantor Pelayanan Utama (KPU) Bea dan Cukai Tipe C Soekarno-Hatta, atas kasus pemerasan yang terjadi di lingkungan Bandara Soetta.

SKK juga senantiasa menghormati dan mengikuti jalannya proses persidangan yang masih bergulir hingga saat ini.

"Kejadian pemerasan ini bukan saja membuat SKK menanggung kerugian materiil yang tidak sedikit, tapi juga kerugian imateriil. Sebab, kasus pemerasan ini telah menjadi preseden buruk dan menciderai iklim bisnis serta kepercayaan publik, termasuk para mitra bisnis perusahaan jasa titipan," kata Kuasa Hukum PT SKK, Panji Satria Utama dalam siaran persnya.

Dengan bukti-bukti yang mulai terkuak satu-persatu di persidangan, SKK berharap Jaksa Penuntut Umum memberikan tuntutan sesuai dengan perbuatan para terdakwa, yang tidak saja merugikan tetapi telah menimbulkan trauma psikis.

Sehingga para saksi korban masuk dalam program perlindungan saksi dari Lembaga Perlindungan Saksi Korban (LPSK).

"Setiap praktik bisnis yang dilakukan SKK telah sesuai dengan koridor hukum dan mematuhi good corporate governance, terbukti dengan hasil monitoring evaluasi terakhir dari KPU Bea Cukai Soetta dengan hasil sangat baik," kata Panji.

Oleh karena itu, Panji berharap Majelis Hakim bisa dengan cermat dalam mempertimbangkan setiap fakta dan kebenaran di lapangan, sebelum memberikan putusan.(chi/jpnn)

Setiap praktik bisnis yang dilakukan SKK telah sesuai dengan koridor hukum dan mematuhi good corporate governance, terbukti dengan hasil monitoring evaluasi.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA