PTN Minta Penyesuaian Beasiswa Bidik Misi
Senin, 04 Juli 2011 – 05:55 WIB
"Mereka menerima per bulan Rp 600.000. Walaupun perkualiahan hanya 3-4 bulan tapi mereka tetap menerimanya per bulan penuh. Jadi, satu semester mereka dapat Rp 3.600.000," kata Rochmat.
Dengan usulan perubahan ini, tambah Rochmat, bukan berarti pemerintah harus menambah biaya hidup penerima Bidik Misi. Tapi cukup dengan menyesuaikan berdasarkan tingkat kemahalan daerah. Artinya, ada mahasiwa yang bisa mendapatkan Rp 700.000 atau Rp 800.000 dan ada yang hanya dapat Rp 400.000 atau Rp 500.000.
"Untuk pelaporannya tetap menggunakan rata-rata Rp 600.000 per anak. Tapi ketika disalurkan, jumlah yang diterima berbeda sesuai daerahnya. Itu yang kita usulkan. Saya juga di MRPTNI kalau membuat acara, biaya akomodasi peserta menggunakan sistem itu. Menghitungnya tetap pakai rata-rata, tapi pas diberikan, jumlahnya beragam. Biaya dari Jakarta dan Papua tentunya berbeda," jelas Rochmat.