Puan Setuju Bertemu Ical dan Anas
Setelah Pertemuan Demokrat-GolkarSabtu, 27 November 2010 – 07:30 WIB
Dia menyatakan, komunikasi partainya dengan PDIP selama ini lebih banyak diarahkan kepada pembicaraan terkait isu-isu strategis kenegaraan maupun yang menyangkut hajat hidup orang banyak. "Buat kami, PDIP memang bukan musuh. Tapi, tidak ada bicara ganti-mengganti di koalisi atau apa selama ini," tandas Anas.
Sebab, Anas menyatakan bahwa formasi kabinet merupakan kewenangan prerogatif presiden. "Tak boleh kami bicara reshuffle kabinet, apalagi dengan partai lain. Itu sama saja memasuki kamar khusus presiden," imbuh mantan anggota KPU tersebut.
Dia berharap, komunikasi yang baik dengan PDIP selama ini tidak diartikan hendak mencari pengganti partai yang sudah ada di dalam koalisi. Termasuk, Partai Golkar yang sempat diisukan akan terlempar dengan masuknya partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu ke barisan pemerintah."Silaturahmi kami dengan Golkar tetap berjalan sangat baik. Saya dan Bang Ical tetap bisa guyon-guyon dalam pertemuan kemarin (dua hari lalu, Red)," katanya. (pri/c4/dyn)