Puluhan Bayi di Kaltim Tertular HIV/AIDS
2.820 Orang Dewasa Terjangkit, 405 Meninggal DuniaKamis, 04 April 2013 – 17:00 WIB
Menurutnya, lelaki tidak setia ini bisa juga disebut lelaki beresiko tinggi. Karena mereka suka datang ke lokalisasi atau ke tempat-tempat hiburan yang berbuntut pada hubungan seksual. Bahkan ada lelaki yang suka hubungan sejenis.
"Mensosialisasikan alat kontarsepsi (kondom) bukan berarti melegalkan perzinahan. Tetapi untuk suami-suami yang tidak bisa setia. Hal ini meskipun tidak dianjurkan, tapi paling tidak dapat mencegah penularan HIV/AIDS," terang Jurnanto.
Saat ini KPA melakukan program bagaimana melakukan penyadaran terhadap lelaki beresiko tinggi. Mereka diberi pengetahuan tentang bahaya HIV/AIDS, termasuk cara pencegahannya.