Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Puluhan Makam di Bogor Tertimpa Pohon Petai

Sabtu, 21 September 2019 – 17:25 WIB
Puluhan Makam di Bogor Tertimpa Pohon Petai - JPNN.COM
Petugas BPBD Bogor membersihkan batang pohon yang menimpa makam. Foto: Radar Bogor

jpnn.com, BOGOR - Sebuah pohon jenis petai tumbang di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dreded, Kampung Jero Kuta Kidul, Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (21/9).

Informasi yang dihimpun, peristiwa ini terjadi dini hari, dan akibat pohon yang sudah keropos.

Pohon yang memiliki tinggi 12 meter dengan diameter 60 sentimeter ini menimpa 20 lebih makam yang ada.

Tim BPBD yang mendapat laporan pagi harinya, langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan pembersihan dan evakuasi pohon tumbang.

“Assesment dan penanganan pemotongan pohon sudah selesai dilakukan oeh TRC-PB BPBD Kota Bogor,” tulis akun resmi BPBD Kota Bogor. (dkw)

Pohon petai yang memiliki tinggi 12 meter dengan diameter 60 centimeter menimpa 20 lebih makam di TPU Dreded.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News