Puluhan Tahanan Terharu Saat Ikuti Pengajian di Polres Siak
jpnn.com, SIAK - Puluhan tahanan terharu seusai dipeluk Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi dalam pengajian dan selawatan di Gedung Endra Dhrama Laksana, Sabtu (3/2).
Acara bertema 'Isra Mikraj untuk Mewujudkan Polri Presisi Siap Mengawal Pemilu Damai di Polres Siak', itu diikuti oleh 89 tahanan, PJJU Polres Siak, santri, dan personel Polres Siak.
AKBP Asep Sujarwad mengatakan bahwa kegiatan dikawal ketat dan sesuai dengan SOP penjagaan dan pengawalan kepolisian, untuk mencegah kejadian yang tidak di inginkan.
"Kegiatan ini merupakan wujud Polres Siak menjunjung tinggi azas praduga tak bersalah kepada siapa pun," ungkap AKBP Asep Sujarwadi.
Dia berharap kegiatan ini bisa memberikan motivasi dan pencerahan secara mental spritual kepada para tahanan, sekaligus sebagai proses mawas diri.
Menurut Kapolres Siak, sebagian besar dari para tahanan banyak yang terharu, bahkan ada yang menangis.
"Saya yakin dan percaya para tahanan banyak yang menyesali perbuatan yang mereka lakukan. Semoga para tahan bisa mengubah dirinya lebih baik," tuturnya.
Asep juga mengungkapkan bahwa para tahanan juga memiliki hak yang sama dalam pemilu nantinya.