Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pupus Harapan 33 Guru Honorer Lulus PG PPPK 2021, Mereka Menangis

Kamis, 29 September 2022 – 13:12 WIB
Pupus Harapan 33 Guru Honorer Lulus PG PPPK 2021, Mereka Menangis - JPNN.COM
Guru honorer lulus PG PPPK 2021 mestinya diangkat menjadi ASN tahun ini. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

"Saya enggak tega mendapat pengaduan kawan-kawan. Mereka menangis karena tidak ada rekrutmen PPPK 2022," ucapnya.

Heti menyebutkan kondisi di Karangasem juga terjadi di daerah lain.

Ada daerah dengan jumlah guru lulus PG PPPK 2021 mencapai ribuan.

Namun yang diusulkan hanya puluhan, sehingga menimbulkan kecemburuan sosial.

Jika kondisi tersebut dibiarkan tanpa solusi, Heti khawatir akan ada gejolak di mana-mana.

Gaji PPPK Hanya Rp 1,9 Juta yang Ditanggung Pusat

Pemerintah pusat seharusnya tidak membebankan gaji PPPK kepada Pemda.

Jika PPPK dan PNS sama-sama aparatur sipil negara (ASN), ujarnya, pemerintah seharusnya menanggung gaji serta tunjangannya juga. Jangan membebankan gaji PPPK sepenuhnya kepada Pemda.

"Ini pemda terus bersuara enggak ada uangnya. Pusat bilang sudah dibayarkan lewat DAU. Lebih baik buka-bukaan saja mana yang benar," cetusnya.

Berita P3K Terbaru: Banyak Pemda, termasuk Karangasem Bali, tidak mampu mengangkat guru honorer lulus PG PPPK 2021 pada tahun ini. Alasannya sudah bisa diduga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close