Pusara Gus Dur Ambles
Sabtu, 19 Februari 2011 – 07:56 WIB
Sementara itu, beberapa jam pascamakam diuruk, putri bungsu Gus Dur, Anita Wulandari, datang ke lokasi. Sehari kemudian, Alisa Qortrunnada Munawarah, putri sulung Gus Dur, juga datang. Kedatangan dua putri Gus Dur tersebut diduga terkait dengan kabar amblesnya makam ayah mereka. "Mereka datang karena sudah lama gak ke sini," kilah Lukman.
Sebelumnya, pemerintah pusat merencanakan pembangunan kompleks makam Gus Dur. Hal itu bahkan ditegaskan Presiden SBY tahun lalu. Pembangunan makam tersebut menggunakan dana sharing APBN, APBD Provinsi Jatim, dan APBD Kabupaten Jombang dengan total Rp 180 miliar. Anggaran itu digunakan untuk perluasan jalan Jombang hingga Desa Blimbing, Kecamatan Gudo, pembebasan lahan untuk parkir, pembuatan fasilitas peziarah, serta pembangunan museum. (fen/jpnn/c6/end)