Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pusat Penitipan Anak Sydney Lakukan Penipuan, Belasan Ibu Ditangkap

Kamis, 12 September 2019 – 16:00 WIB
Pusat Penitipan Anak Sydney Lakukan Penipuan, Belasan Ibu Ditangkap - JPNN.COM

Sejumlah ibu rumah tangga di Sydney ditahan polisi dengan tuduhan melakukan penipuan terkait pusat penitipan dan perawatan anak. Tujuan mereka adalah untuk mendapat uang dari subsidi pemerintah.

Polisi menahan 16 perempuan dalam serangkaian penggerebekan di Sydney, hari Kamis (12/9). Sebelumnya, tujuh pria dan seorang wanita dikenai tuduhan resmi.

Kepolisian sudah menjatuhkan tuduhan terhadap 17 orang, bulan Mei lalu, atas keterlibatan mereka dengan Rumah Pengasuhan Anak Red Rose Family Day Care yang berlokasi di Sydney dan Wollongong.

Polisi mengatakan perusahaan penitipan dan perawatan anak ini sudah membuat laporan palsu lewat program perawatan anak yang dibiayai oleh negara, bernama CCSS.

Dalam laporan yang dipalsukan, perusahaan tersebut meminta pemerintah mengembalkian dana hingga $AUD 4 juta, lebih Rp 40 miliar) dalam masa delapan bulan.

Pusat Penitipan Anak Sydney Lakukan Penipuan, Belasan Ibu Ditangkap Photo: Salah seorang ibu yang dituduh menjual identitas anaknya kepada sindikat untuk menipu negara. (Supplied: NSW Police)

Di Australia, pemerintah memberikan subsidi bagi pengasuhan anak untuk mendorong lebih banyak keluarga dari golongan menengah ke bawah untuk bekerja.

Dalam sistem CCSS, subsidi diberikan langsung kepada penyedia jasa pengasuhan anak berdasarkan jumlah anak yang diasuh oleh mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close