Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pusing Menghadapi Murid yang Lebih Hafal Lagu Kebangsaan Malaysia

Senin, 15 Agustus 2011 – 01:51 WIB
Pusing Menghadapi Murid yang Lebih Hafal Lagu Kebangsaan Malaysia - JPNN.COM
Yudotomo Budi (kiri) dan Mingkus (kanan) saat menghadiri acara pemberian penghargaan guru berprestasi di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, belum lama ini Foto : nicha/jpnn
“Kami posisi guru yang SIKK tugasnya membina dan membantu memberikan pengawasan. Jadi, kami di sini mengajar 7 hari full. Kami ada 6 ruang kelas, tapi ada 14 rombel. Sehingga kami harus membagi waktu. Shift pertama : 07.00 - 10.30,  Shift kedua : 10.40 - 16.25. Jadi kalau kami mengajar, dari pagi sampai sore,” paparnya.

Diceritakan Mingkus,pada Jumat, Sabtu dan Minggu dirinya bersama-sama dengan rekannya harus pergi ke LC yang jaraknya 120 km dari tempat tinggalnya di wilayah Bandar Raya. “Jadi kayak Cirebon - Bandung. Ada juga yang lebih jauh, 300 km, di Tawao. Harus ditempuh dengan waktu 9 jam,” ujar Mingkus yang juga menyebutkan, total guru di SIKK ada seanyak 21 guru yang berstatus  PNS.

Dalam menjalani tugas mengajar di Sabah ini, Mingkus tidak membawa istri dan kedua anaknya. Mengingat anak-anaknya sudah menginjak bangku perguruan tinggi. Menurutnya, jika anak-anaknya dibawa ke Sabah, dikhawatirkan tidak bisa kualiah, karena tidak ada universitas. “Kalaupun ada di Kuala Lumpur , tetapi tentunya biayanya cukup mahal. Maka dari itu, lebih baik saya saja yang di Sabah, dan pulang 6 bulan sekali,” ujarnya.

Lain dengan Mingkus, Yudotomo Budi atau lebih akrab disapa Yudo tersebut terpaksa harus membawa istri dan anak-anaknya yang masih duduk di bangku SD dan SMP. “Anak-anak lebih baik saya bawa,karena lagipula bisa ikut sekolah juga di SIKK,” ujar Yudo.

PAHLAWAN tanpa tanda jasa. Itulah julukan yang kerap ditempelkan pada sosok guru. Namun kali ini, bertepatan dengan peringatan HUT Kemerdekaan RI,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close