Raffi Ahmad: Pilih Sesuai Kata Hatimu
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad mengajak masyarakat untuk menggunakan hak suara dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2019. Lewat akun Instagram miliknya, dia mengimbau publik memilih calon presiden dan wakil presiden sesuai bisikan hati.
"Lupakan semua kata mereka tentang Pilpres 2019 dan mulai dengarkan bisikan lembut dari hatimu," ungkap Raffi Ahmad lewat Insta Story miliknya, Rabu (17/4).
BACA JUGA: Dukung Jokowi, Raffi Ahmad: Gue Melihat Indonesia Bersatu
Dalam tulisannya, suami Nagita Slavina itu mengibaratkan pemimpin sebagai seorang bapak. Oleh sebab itu, dia berpesan pilih lah calon yang peduli pada rakyatnya.
"Bapak seperti apa yang selama ini kamu cari. Seorang bapak yang mengajakmu untuk maju bersama, seorang bapak yang ada ketika kamu kesusahan, atau seorang bapak yang begitu cinta kepada keluarganya?," ujar Raffi.
"Pilihlah sesuai kata hatimu. Bapak bagimu dan bapak bagi negara kita bersama," sambungnya.
BACA JUGA: Raffi Ahmad Ajak KH Ma'ruf nge-Vlog Bareng di Acara Santrifest
Sementara itu, Raffi Ahmad dan keluarga memastikan ikut mencoblos pada Pilpres 2019. Dia melakukan pemungutan suara di TPS 06 di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat. (mg3/jpnn)