Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ragam Produk Seiken Ramaikan GIIAS 2022

Jumat, 12 Agustus 2022 – 07:04 WIB
Ragam Produk Seiken Ramaikan GIIAS 2022 - JPNN.COM
Produk Seiken di GIIAS 2022. Foto: dok Seiken

jpnn.com, TANGERANG SELATAN - PT. Indosarana Lokapratama (PT. ILP) turut meramaikan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan.

Di pameran yang berlangsung sejak 11 - 21 Agustus itu, PT ILP menghadirkan seluruh produk unggulannya, yaitu cairan rem (Brake Fluid), cairan pendingin radiator (Radiator Coolant), cairan pembersih kaca depan (Windhsield Wiper Fluid), dan pelumas (Lubricant).

PT. ILP sendiri telah memproduksi dan memasarkan produk-produk Seiken untuk kebutuhan pabrikan perakitan otomotif dan memasarkannya melalui jaringan distributor ke seluruh Indonesia.

Selama di GIIAS 2022, PT ILP menempati booth No C2 di Hall 9 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD.

"Seiken terkenal dengan produk yang andal tidak hanya di Jepang, tetapi juga di seluruh dunia. Kami salah satu pioner dalam bidang cairan otomotif dan telah dipercaya lebih dari 30 tahun oleh hampir seluruh pabrikan perakitan otomotif di Indonesia," ucap Sales & Marketing Manager PT. ILP Aries Budy.

Mengusung moto Quality First, Seiken berkomitmen untuk terus berkontribusi terhadap kemajuan industri otomotif Indonesia, yang tengah bangkit pascapandemi Covid-19.

"Kami bersiap menghadapi tantangan ekonomi di tengah ketidakpastian kondisi geopolitik dunia,” ucap Aries.

Produk Seiken memiliki standar sesuai perakitan sepeda motor dan mobil.

Di GIIAS 2022, PT ILP menghadirkan seluruh produk unggulannya, yaitu cairan rem, cairan pendingin radiator, cairan pembersih kaca depan, dan pelumas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News