Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Raih Gelar Doktor dari Universitas Airlangga, Herzaky Mengaku Terinspirasi AHY

Sabtu, 12 Oktober 2024 – 16:19 WIB
Raih Gelar Doktor dari Universitas Airlangga, Herzaky Mengaku Terinspirasi AHY - JPNN.COM
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra saat ujian terbuka promosi Doktor di Program Studi PSDM Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga. Foto: dokpri for jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra meraih gelar doktor dengan predikat cum laude di Program Studi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga.

Kelulusan Herzaky itu bersamaan dengan Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)  di Universitas Airlangga.

Herzaky mengungkapkan rasa bangga dan bahagia bisa menyelesaikan pendidikan doktoral tersebut setelah menempuh proses yang cukup panjang dan tidak mudah. 

Terlebih, Herzaky menjadi lulusan ketiga dari total 22 mahasiswa. 

Dia memuji sosok AHY yang merupakan pemimpin yang menginspirasi dan intelektual.

"Menteri AHY selalu menginspirasi kami jajarannya, agar tidak jauh dari dunia akademik, sehingga kebijakan maupun aspirasi yang diperjuangkan demi masyarakat selalu berlandaskan data dan sains," kata Herzaky dalam keterangannya, Sabtu (12/10).

Herzaky meraih gelar doktor setelah mempertahankan disertasi berjudul “Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Lingkungan Kerja, dan Komitmen terhadap Decision to Stay yang Dimediasi oleh Intention to Stay pada Partai Demokrat di Indonesia Pascapenolakan Pengesahan KLB Ilegal oleh Kemenkumham.” 

Disertasi ini menggali lebih dalam pengaruh kepemimpinan transformasional, khususnya di Partai Demokrat di bawah kepemimpinan AHY dalam menjaga soliditas kader setelah diterpa badai KLB.

Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra meraih gelar Doktor di Program Studi PSDM Pascasarjana Universitas Airlangga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA