Raih Tiga Poin dari Persela, The Army Naik ke Peringkat Dua
Hasilnya pun cukup bagus, gol balasan terjadi di menit 55 berkat tendangan pemain nomor punggung 14 Ahmad untuk mengejar ketertinggalan. Tidak hanya itu, kuatnya lini pertahanan The Army membuat kubu Persela kesusahan menembusnya.
Namun pada menit 77 gol dari pemain Persela terjadi oleh Ivan Carlos. Sampai babak kedua berakhir skor 3-2 untuk kemenangan PS TNI.
"Secara keseluruhan jalannya pertandingan berjalan baik saling jual beli serangan. Meskipun peluang banyak di babak pertama kita malah kecolongan lebih dulu dari tuan rumah," ujar Pelatih Persela Lamongan Heri Kiswanto seperti dilansir Radar Bogor (Jawa Pos Group), kemarin.
Dia juga mengaku, faktor lengah dan turunnya konsentrasi itu perlu kita perbaiki. Dan kondisi seperti ini bukan yang pertama melainkan pernah terjadi di pertandingan sebelumnya.
"Kita kurang beruntung saja. Dan soal marque kurang perkembangannya untuk tim belum terlihat tapi saya harapkan harus ada evaluasi dengan managemen," tambahnya.
Sementara itu, Pelatih PS TNI Ivan Kolev menuturkan, para pemain sudah bermain sangat luar biasa. Meskipun kami, harus kehilangan beberapa pemain akibat dilanda cedera.
"Saya rasa sampai menit 70 semua pemain luar biasa. sayang 3 pemain kita cedera langsung dan bisa memperngaruhi permainan berikutnya," tuturnya
Lebih lanjut Dia mengungkapkan, untuk pertandingan berikutnya banyak sekali problem. Tentunya kami akan mencari solusi, agar bisa melengkapi posisi yang kosong akibat pemain absen.