Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Rakornas PA 212 Menyepakati, Semua Tunduk pada Habib Rizieq

Rabu, 30 Mei 2018 – 06:09 WIB
Rakornas PA 212 Menyepakati, Semua Tunduk pada Habib Rizieq - JPNN.COM
Habib Rizieq. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rakornas Persaudaraan Alumni 212, Selasa (29/5), merekomendasikan lima nama capres yang maju di Pilpres 2019, salah satunya Habib Rizieq Shihab.

Nama Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) itu berada di posisi teratas, sementara nama Prabowo Subianto berada di nomor urut dua rekomendasi tersebut. Sedang nama Anies Baswedan, gubernur DKI Jakarta, hanya ada di daftar nama bakal cawapres.

"Hasil rakornas merekomendasikan nama-nama bakal calon presiden 2019. Lima nama capres dan sembilan cawapres. Nama Habib Rizieq paling banyak diusulkan oleh peserta Rakornas untuk menjadi capres. Hingga akhirnya nama beliau (Habib Rizieq) di posisi pertama," kata Bukhori Abdul Shomad, ketua Panitia Rakornas PA 212 saat membacakan hasil Rakornas, di Aula Sarbini, Taman Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (29/5).

Rakornas ini dihadiri oleh Amien Rais selaku Ketua Dewan Penasihat PA 212, dan 256 ulama, aktivis dan tokoh masyarakat dari 16 perwakilan daerah dari seluruh Indonesia.

Selain Habib Rizieq, nama capres di urutan berikutnya ada Prabowo Subianto, Tuan Guru Bajang, Yusril Ihza Mahendra, dan Zulkifli Hasan.

Kemudian, beberapa nama yang direkomendasikan untuk diperjuangkan menjadi bakal calon wakil presiden diantaranya Ahmad Heryawan, Hidayat Nurwahid, Yusril Ihza Mahendra, Anies Matta, Zulkifli Hasan, Bachtiar Nasir, dan Anies Baswedan.

Buchori menyatakan, peserta Rakornas sebagian besar menyepakati, akan berkomitmen patuh dan tunduk kepada Imam Besar Umat Islam Republik Indonesia, Al Habib Muhammad Rizieq bin Husein Shihab.

"Semua peserta Rakornas akan sami'na wa atho'na untuk tunduk dan patuh terhadap apa-apa yang menjadi keputusan Imam Besar," ucapnya.

Rakornas Persaudaraan Alumni 212 menghasilkan rekomendasi lima nama capres, posisi teratas ditempati Habib Rizieq.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close