Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ramalan IMF Bikin Ketar-ketir, Pemerintah Pasang Kuda-Kuda

Kamis, 14 Oktober 2021 – 16:30 WIB
Ramalan IMF Bikin Ketar-ketir, Pemerintah Pasang Kuda-Kuda - JPNN.COM
Logo Dana Moneter Internasional (IMF) tampak di kantor pusatnya di Washington. Foto: Reuters

Risiko-risiko ini juga membuat IMF menurunkan proyeksi ekonomi Amerika Serikat (AS) menjadi enam persen atau turun satu persen.

"Penurunan proyeksi AS didorong isu gangguan supply yang ditandai naiknya tekanan inflasi dengan rekor tertinggi dalam beberapa dekade terakhir sehingga konsumsi mengalami perlambatan di triwulan III," beber Febrio.

Kemudian, ekonomi China menjadi delapan persen atau turun turun 0,1 persen.

Penurunan proyeksi pertumbuhan China disebabkan pengurangan investasi publik dan pengetatan regulasi di sektor properti.

Febrio menjabarkan pertumbuhan ekonomi dunia secara keseluruhan pada tahun ini diprediksi sebesar 5,9 persen atau turun 0,1 persen dari 6 persen yang merupakan proyeksi pada Juli.

"Proyeksi pertumbuhan ekonomi global 2022 tidak berubah yaitu di level 4,9 persen," kata dia.

Oleh sebab itu, IMF memberikan rekomendasi penguatan kebijakan untuk kerja sama multilateral dalam upaya akselerasi dan pemerataan vaksinasi serta mitigasi perubahan iklim.

Febrio mengatakan pemerintah terus berupaya meningkatkan kapabilitas dalam penanganan pandemi melalui berbagai kebijakan seperti PPKM, peningkatan 3T, akselerasi vaksinasi, serta disiplin 5M.

Pemerintah melalui Kementerian Keuangan menyatakan terus mewaspadai berbagai risiko global belakangan ini. Pasalnya IMF mengumumkan hal mengejutkan belakangan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close