Ratu Sirikit Tunjukkan Dukungan ke PAD
Selasa, 14 Oktober 2008 – 09:30 WIB
Dalam kaitannya sebagai tuan rumah untuk pertemuan para pemimpin negara anggota ASEAN itulah, lanjut Somchai, pemerintah memerlukan Wisma Negara -tempat PM berkantor- yang saat ini diduduki para demonstran antipemerintah yang tergabung dalam Aliansi Rakyat untuk Demokrasi (PAD). Untuk itu, Somchai meminta para pengunjuk rasa segera meninggalkan gedung yang sudah mereka duduki sejak 26 Agustus itu.
Tapi, pidato dan permintaan Somchai tersebut belum mendapat tanggapan dari PAD. Kemarin (13/10) kelompok yang dimotori kaum kelas menengah Thailand tersebut juga membatalkan rencana unjuk rasa di depan Kantor Pusat Kepolisian Nasional. Padahal, 1.350 polisi sudah disiapkan untuk berjaga. Dua jalan utama menuju kantor itu juga sudah ditutup.