Ratusan Kendaraan Tertahan Enam Jam di Jalan Padang-Solok
Namun ada juga pengendara yang memilih balik arah ke Kota Padang karena terlalu lama menunggu.
Sementara di Panorama II Sitinjau Laut hingga pukul 23.00 WIB masih berlangsung evakuasi truk yang terguling oleh aparat kepolisian dibantu BPBD dan tim rescue PT Semen Padang.
Truk yang terguling di tikungan tersebut dicoba tarik ke pinggir jalan agar kendaraan lain bisa lewat.
Satu truk tangki bermuatan bahan bakar minyak (BBM) mengalami kecelakaan di kawasan panorama II Sitinjau Laut pada Senin sore.
"Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, tidak ada korban jiwa," kata Kepala Unit Laka Lantas Polresta Padang Iptu Efriadi.
Kecelakaan tersebut menghambat akses lalu lintas Padang - Solok.
Usai terguling, muatan BBM premium yang diangkut oleh mobil berkapasitas angkut 16 ribu liter tumpah ke badan jalan.
Mobil nahas dengan nomor polisi BA 8146 QU itu dikemudikan oleh Rahmad Diyanto, dan satu penumpang bernama Husen (27).