Ratusan Pasien Kusta Demo Rumah Sakit
Jumat, 24 Februari 2012 – 12:23 WIB
MEDAN--Ratusan masyarakat penderita Kusta yang selama ini dirawat di RSU Kusta Pulau Sicanang, berunjuk rasa di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumut di Jalan Prof HM Yamin, Kamis (23/2). Para penderita meminta agar Dirut RSU Kusta, Dr Pangihutan Simatupang dan Kepala Bagian Tata Usaha RSU Kusta, Drs Lindung Siagian segera digantikan karena selama menjabat tak sesuai dengan keinginan mereka. Pengakuan Dampur Nasution (60), pimpinan para warga penderita Kusta, mereka tak terima dengan kepemimpinan Dirut RSU Kusta Pulau Sicanang dan Kabag Tata Usaha RSU Kusta Pulau Sicanang, untuk segera diganti. "Keinginan kami yang utama adalah Dirut RSU Kusta Pulau Sicanang, Dr Pangihutan Simatupang dan Kabag TU RSU Pulau Sicanang Drs Lindung Siagaian segera diturunkan dari jabatannya yang sekarang," katanya didalam Aula Dinkes Sumut bersama dengan para penderita Kusta yang lainnya.
Tak hanya itu, Dampur Nasution menambahkan, bahwa Dirut dan Kabag TU RSU Kusta Pulau Sicanang sudah kelewatan dan tak pernah memperhatikan nasib mereka. "Lagi pula pimpinan yang sekarang itu tak pernah turun langsung melihat kami. Tidak hanya itu, kami dianggap seperti tak ada," jelasnya.
Tak hanya itu, disebutkannya, kebutuhan mereka dalam hal obat-obatan juga tak pernah diberikan. "Obat-obatan saja yang kami terima itu hanya sebahagian saja. Terpaksa kami harus berobat ke RSU dr Pirngadi Medan menggunakan Jamkesmas dan Medan Sehat. Kalau sudah begini, ini namanya sudah tak manusiawi lagi," tegasnya.
MEDAN--Ratusan masyarakat penderita Kusta yang selama ini dirawat di RSU Kusta Pulau Sicanang, berunjuk rasa di Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumut
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Kompol Alex Ungkap Penyebab Kaca Pecah di Masjid Ash Shomad, Pastikan Bukan Teror
Rabu, 08 Januari 2025 – 17:30 WIB - Sumsel
2 Pelaku Pencurian Kelapa Sawit di Kebun PT. SBAL Ditangkap
Rabu, 08 Januari 2025 – 16:19 WIB - Daerah
Sepanjang 2024, 119 Juta Wisatawan Berlibur ke Jateng
Rabu, 08 Januari 2025 – 14:09 WIB - Daerah
Belasan Ribu Hektare Lahan di Banyuasin akan Disulap jadi Kebun Jagung
Rabu, 08 Januari 2025 – 14:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
1,7 Juta Honorer Database BKN Dipastikan Dapat NIP PPPK & Paruh Waktu, Masih Berlaku?
Rabu, 08 Januari 2025 – 15:49 WIB - Pendidikan
Banyak R3 Tidak Lulus Seleksi PPPK Guru Tahap 1, Bagaimana Honorer Database Bisa Tuntas
Rabu, 08 Januari 2025 – 13:39 WIB - Humaniora
Kepala BKN Berharap Masalah Fatal Ini Jangan Terulang di PPPK 2024 Tahap 2
Rabu, 08 Januari 2025 – 16:59 WIB - Sport
Bursa Transfer Liga 1: Persib Rekrut Penggawa Timnas Curacao, Ini Profilnya
Rabu, 08 Januari 2025 – 16:10 WIB - Humaniora
Mendagri Mewanti-wanti Jangan Sampai Seleksi PPPK 2024 Bikin Gaduh
Rabu, 08 Januari 2025 – 16:41 WIB