Ravindra Meyakini Skema Closed Loop Financing Bermanfaat Bagi Petani
Dia mengakui akses keuangan untuk peternak saat ini masih terbatas.
Baik karena faktor agunan, credit history atau pembukuan maupun disebabkan hal lain.
"Dengan skema closed loop maka avalis atau offtaker menjamin akan membeli hasil mitra peternakan, kemudian dengan ekosistem yang lengkap akan juga dibuat pendampingan sehingga produk dibuat sesuai dengan good practices yang selaras dengan kebutuhan avalis mitra," katanya.
Ravindra lebih lanjut mengatakan ada salah satu perbankan yang pernah menerapkan skema dimaksud, yakni Bank BJB.
Sejak kick off hingga 2022 tingkat Non Performing Loan (NPL) terjaga mendekati Non Performing Loan (NOL).
Untuk diketahui, BJB sejak kick off sampai saat ini total pembiayaan yang telah tersalurkan mencapai kurang lebih Rp 66,5 miliar kepada 362 debitur, dengan kualitas kredit atau rasio NPL yang terjaga dengan baik di level 0 persen. (gir/jpnn)