Rayakan HUT Emas, HKTI Gelar Tanifest di Alun-Alun Kota Serang
Sabtu, 22 Juli 2023 – 21:51 WIB
“Acara Tanifest ini dilaksanakan untuk menyentuh semua kalangan utamanya generasi muda,” kata Suroyo.
Suroyo menjelaskan acara pada pagi hari adalah bazar pangan dengan harga terjangkau. Kegiatan ini dihadiri oleh ibu-ibu. Kemudian pada sore hari ada diskusi pertanian yang dihadiri oleh banyak petani.
Selanjutnya, pada malam hari dilaksanakan konser musik yang dihadiri banyak pemuda serta ada pameran teknologi pertanian dari pagi hingga malam.
“Semua pengunjung Tanifest dapat melihat teknologi pertanian terbaru,” ujar Suroyo.(fri/jpnn)