Rayakan Ultah, Paul Pogba Pilih Beramal

jpnn.com, MANCHESTER - Gelandang Manchester United Paul Pogba memiliki cara tersendiri merayakan ulang tahunnya ke-25 yang jatuh pada Kamis (15/3).
Dia memilih merayakannya dengan mengundang fans-fansnya agar ikut berdonasi untuk anak-anak Afrika.
Pogba mengutarakan ajakannya melalui akun Instagram-nya.
''Wow, saya sekarang sudah berusia 25 tahun. Senang bisa merayakannya dengan orang-orang tercinta. Sayangnya, tak semua orang dapat merasakan seperti apa yang saya rasakan ini,'' tulis Pogba.
Yang dia maksud itu anak-anak dari keluarga miskin benua Afrika.
“Karena itu, saya mengajak kalian semua bergabung dengan saya dan menyumbangkan uang kalian bagi program Save the Children. Tak banyak-banyak, kalian dapat menyumbang antara USD 5 (Rp 68.742) sampai USD 1000 (Rp 13,7 juta),'' sebut Pogba.
Ini bukanlah kali pertama Pogba menyerukan gerakan amal.
Dia juga pernah melakukannya saat masih membela Juventus.