RDP Dihentikan, Komisi VII 'Usir' Pertamina
Senin, 16 Februari 2009 – 21:33 WIB
Karenanya, Alvin mencium adanya pembusukan pertamina yang berasal dari dalam. “Bisa saja ini pembusukan dari dalam. Kita tidak tahu apa ini disetujui Dirut, jangan-jangan ini korban pertama,” ucapnya.
Akhirnya, sebagai pimpinan rapat Sony Keraf menawarkan untuk menghentikan RDP yang langsung disetujui seluruh anggota Komisi II DPR yang hadir. Tak berselang lama, seluruh anggota komisi ini menggelar rapat tertutup dan hasilnya akan akan meminta klarifikasi dari pemerintah akibat surat Sekretaris Pertamina tersebut.
“Dalam m,inggu ini kita undang Komisaris, Direksi Pertamina, Menneg BUMN dan Menteri ESDM mengenai surat kontroversial yang dikirimkan oleh Sekretaris Pertamina Toharso. Kita akan lihat klarifikasi mereka untuk mengambil langkah selanjutnya,” ucap Keraf.